Tips Perawatan Rambut Secara Alami


Berikut ini saya ketik ulang tips perawatan rambut secara alami langsung dari ahlinya yang dituangkan dalam buku Perawatan Rambut dengan Tumbuhan Obat dan Diet Suplemen buah karya dari dr. Setiawan Dalimartha dan B.R.A. Mooryati Soedibyo.

--> Untuk memiliki rambut yang sehat, lembut, dan bercahaya tentunya memerlukan perawatan yang berkesinambungan. Tapi sering dalam kondisi tertentu kita harus tampil beda sehingga terpaksa memperlakukan rambut dengan tidak wajar (hair abuse), misalnya menggunakan spray dan gel, mengecat rambut, mengeriting atau meluruskan rambut, atau blow dry. Terkadang kita juga tidak peduli akan kejamnya sengatan matahari dan kerasnya terpaan angin (makannya untuk wanita muslim, Allaah menyuruh kita untuk berjilbab), atau pengaruh air asin dan air kolam renang yang mengandung klorin. Akibat dari kesemuanya itu rambut menjadi rusak dan kehilangan kemilaunya. Beberapa langkah berikut ini bisa membantu untuk mempertahankan keindahan rambut.
-->
  • Sewaktu berenang gunakan penutup rambut (bathing cap) dan segera cuci dengan air bersih
  • Cuci rambut secara teratur. Rambut yang kotor menyebabkan rambut menjadi kaku dan tidak bercahaya. Gunakan air hangat saat mencuci rambut dan setelah bersih dibilas dengan air dingin. Pilih sampo yang berbahan alami. Cara mencuci rambut:
    • gunakan air hangat untuk mencuci rambut dan membilasnya dengan air dingin
    • tuangkan sedikit sampo alami pada telapak tangan lalu campur air dengan perbandingan 1:1
    • gunakan sampo sekali saja bila rambut tidak terlalu kotor dan berminyak. Pemakaian sampo yang berlebihan akan menghilangkan lapisan minyak yang melindungi rambut sehingga rambut rusak. Jika terpaksa keramas setiap hari gunakan sampo yang ringan dan tidak mengandung deterjen.
    • lakukan pemijatan ringan pada kulit saat keramas agar aliran darah pada akar rambut meningkat.
    • bila menggunakan kondisioner setelah keramas, cuci rambut sampai bersih agar rambut tidak terlalu berminyak.
    • keringkan rambut dengan cara membungkusnya dengan handuk atau biarkan kering alami sambil tepuk-tepuk perlahan dengan handuk
    • jangan menggosok rambut secara kasar karena akan terjadi pergesekan antar rambut sehingga rambut akan rusak
    • Cara Alami Merawat Rambut
      Tips Perawatan Rambut Secara Alami
    • jangan menyikat rambut secara berlebihan karena akar rambut bisa tercabut.
  • Hindari terlalu sering menggunakan alat yang mengeluarkan panas, misalnya alat pengering rambut.
  • Gunakan payung atau topi dan yang terbaik adalah memakai jilbab bagi mereka yang mengaku muslim untuk menjalankan perintah Allaah dan ternyata dengan menggunakan jilbab ini akan melindungi rambut dari teriknya matahari dan terpaan angin kencang
  • Pijat ringan kulit kepala setiap pagi pada waktu bangun tidur. Pemijatan dilakukan dengan ujung jari selama 3-5 menit. Dengan pemijatan rutin dapat meningkatkan aliran darah yang membawa oksigen dan zat gizi lainnya ke akar rambut
  • Setiap pagi sikat rambut agar sirkulasi udara lancar kembali setelah istirahat sepanjang malam. Penyikatan juga berfungsi mendistribusikan minyak ke seluruh rambut yang berasal dari kelenjar lemak.
  • Gunakan hair tonic atau minyak penybur pada kulit kepala sambil dipijat ringan.
  • Konsumsi protein, vitamin, dan mineral yang dibutuhkan untuk pertumbuhan rambut yang optimal.

No comments:

Post a Comment